Connect with us

PLN

DESTINASI

Hotel Salak The Heritage Penuhi Kebutuhan Liburan dan Bisnis dengan Pelayanan Terbaik

CHRIESTIAN

Published

on

Hotel Salak The Heritage

MEDIABUMN.COM, Jakarta – Kawasan Bogor selalu menjadi destinasi favorit bagi masyarakat Indonesia bahkan mancanegara untuk berlibur maupun melakukan aktivitas meeting/bisnis.

Terlebih pada weekend dan highseason! Kawasan ini tak luput dari pemberitaan media karena traffic para pelancong yang sangat tinggi. Bahkan weekday pun banyak tamu-tamu bisnis (grup/korporat) menjamuri meeting room di hotel-hotel terbaik.

Salah satu hotel terbaik di kawasan Bogor adalah Hotel Salak The Heritage! Hotel berbintang empat yang menawarkan konsep leisure dan business ini sangat dikenal karena memiliki sejarah panjang, dimana hotel ini telah berdiri lebih dari dari 100 tahun sejak jaman kolonial Belanda dan memiliki brand Hotel Salak The Heritage mulai tahun 1998 yang bertahan hingga saat ini.

Seperti diketahui bahwa Hotel Salak The Heritage dibangun pada 1856 dan saat ini berdiri megah dengan desain berarsitektur Belanda yang hingga kini tetap terjaga keasliannya.

Hotel Salak The HeritageSelain memiliki keunggulan lokasi yang strategis, yaitu tepat di tengah kota Bogor dan berdekatan dengan Kebun Raya Bogor dan Istana Bogor, Hotel Salak The Heritage memiliki beragam fasiltas lengkap dan mewah yang ditunjang oleh pelayanan terbaik.

General Manager Hotel Salak The Heritage, Fakhrul Roji, mengatakan bahwa Hotel Salak The Heritage senantiasa menjadi pilihan masyarakat untuk berlibur terutama pada waktu weekend dan momentum highseason.

Namun, lanjut Fakhrul, ketika Weekday Hotel Salak The Heritage banyak dikunjungi oleh tamu-tamu bisnis dan korporat yang melakukan meeting.

“Kami tawarkan konsep hotel bisnis dan leisure dimana kami membidik pada segmen tamu-tamu MICE (Meetings, Incentives, Conferences and Exhibitions) dan juga FIT/keluarga. Selain memiliki lokasi yang strategis di pusat kota Bogor, kami juga memiliki beragam fasilitas yang tidak kalah menarik untuk tamu FIT seperti setiap weekend kami menyediakan kids activity yaitu movie night dan wet wet party juga kuda tunggang,” jelas Fakhri kepada MediaBUMN.com.

HADIRKAN BERAGAM FASILITAS

Terletak di jantung kota Bogor, tepatnya di Jl. Ir. H Djuanda No.8 Bogor, Hotel Salak The Heritage senantiasa menghadirkan experience yang tak terlupakan kepada seluruh tamu dengan kehangatan di setiap pelayanannya.

Hotel Salak The Heritage senantiasa memberikan pelayanan terbaik, produk kamar, makanan dan minuman dan itu selalu menjadi prioritas utama.

Menurut Fakhrul Hotel Salak The Heritage memiliki banyak keunggulan dan alasan kenapa harus berkegiatan MICE disini. Hal yang pertama kami memiliki lokasi strategis, berhadapan dengan Istana Kepresidenan Bogor.

“Selain itu kami juga berada di satu kawasan perkantoran pemerintahan Kota Bogor,” tambah Fakhrul.

Laman: 1 2

Continue Reading