CEO TALK
Asuransi Asei Terus Komitmen Dorong UMKM & Kegiatan Ekspor Nasional
MEDIABUMN.COM, Jakarta – Sebelum Spin Off, PT Asuransi Asei Indonesia yang dulu dikenal sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yaitu PT Asuransi Ekspor Indonesia (Persero) yang berdiri sejak 1985 dikenal sebagai leader asuransi perdagangan dalam hal ini adalah ekspor. Sehingga hingga kini DNA bisnis asuransi ekspor terus melekat dan tidak bisa dipisahkan dari tubuh Asei.
Direktur Utama PT Asuransi Asei Indonesia, Achmad Sudiyar Dalimunthe mengatakan bahwa saat ini Asei tengah bertransformasi membangun penguatan fondasi bisnis pada portofolio asuransi perdagangan. Berbagai strategi terus dilakukan Asei untuk menangkap peluang bisnis asuransi ekspor yang semakin potensial seiring pulihnya kondisi perekonomian nasional.
Selain itu, Asei juga senantiasa concern dalam berbagai kegiatan pemasaran produk asuransi umum, bukan hanya kepada para eksportir dan broker saja, namun Asei juga senantiasa mendukung penuh UMKM dalam melakukan ekspor sehingga diharapkan Asei bisa mendapatkan potensi-potensi yang secara exposure lebih besar.
“Kami masuk kepada UMKM karena UMKM adalah potensi besar dan memang harus didukung agar dalam kegiatan ekspornya mereka bisa terproteksi,” ujar pria yang akarba disapa Dody Dalimunthe tersebut.
Seperti diketahui bahwa pemerintah benar-benar concern terhadap pelaku UMKM, karena UMKM merupakan arah pembangunan Indonesia ke depan. Sehingga UMKM tetap menjadi titik tumpuan besar bagi Asei untuk mendorong kinerja portofolio asuransi perdagangan.