Connect with us

Asuransi

Jasa Raharja Kanwil Kepri Lakukan Kerjasama Merchant dengan Delima Tailor Batam Center

Berita BUMN Terbaru

Published

on

jasa raharja kepri

MEDIABUMN.COM, Jakarta – PT Jasa Raharja Kantor Wilayah Kepulauan Riau kembali memperluas jaringan merchant mitra dalam rangka memberikan apresiasi kepada masyarakat yang taat membayar pajak kendaraan bermotor tepat waktu. Kali ini, kerja sama dilakukan bersama Delima Tailor Batam Center, sebuah usaha jasa jahit yang dikenal luas di Batam.

Kegiatan penandatanganan kerja sama dilaksanakan di Kantor Wilayah Jasa Raharja Kepulauan Riau pada hari Rabu, 17 September 2025, dengan dihadiri langsung oleh pemilik Delima Tailor, Suparli. Dalam kesempatan tersebut, Suparli menyampaikan apresiasi dan dukungannya atas inisiatif yang dilakukan oleh Jasa Raharja Kanwil Kepri. Melalui kerja sama ini, Delima Tailor memberikan diskon sebesar 10% untuk jasa jahit kepada masyarakat yang telah membayarkan pajak kendaraan bermotornya tepat waktu.

Plt. Kepala Kantor Wilayah Jasa Raharja Kepulauan Riau, Bandesa Mas Sutariana, dalam sambutannya menyampaikan:

“Kami menyambut baik kerja sama dengan Delima Tailor sebagai bentuk apresiasi nyata bagi masyarakat yang taat melaksanakan kewajibannya membayar pajak kendaraan bermotor. Program ini sekaligus menjadi bukti nyata sinergi antara Jasa Raharja dengan pelaku usaha lokal di Batam. Kami berharap, melalui program diskon ini, kesadaran masyarakat dalam membayar pajak kendaraan bermotor tepat waktu semakin meningkat, dan pada saat yang sama, pelaku usaha daerah juga mendapatkan manfaat dari kemitraan ini.” ujarnya

Dengan adanya kolaborasi ini, Jasa Raharja Kanwil Kepri menegaskan komitmennya untuk terus menghadirkan program-program inovatif yang bermanfaat bagi masyarakat sekaligus mendukung perekonomian lokal. Ke depan, kerja sama merchant akan terus diperluas dengan melibatkan lebih banyak pelaku usaha di Kepulauan Riau. []

Continue Reading