Connect with us

Asuransi

Jasa Raharja dan Polres Paser Bangun Budaya Keselamatan Berkendara Melalui Program PPKL dan Safety Campaign di SMP Negeri 1 Pasir Belengkong

Berita BUMN Terbaru

Published

on

jasa raharja kaltim

MEDIABUMN.COM, Jakarta – Paser — PT Jasa Raharja Kanwil Kalimantan Timur bersama Unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Satlantas Polres Paser menggelar kegiatan edukatif bertajuk Safety Campaign dan Pengajar Peduli Keselamatan Lalu Lintas (PPKL) di SMP Negeri 1 Pasir Belengkong, Kabupaten Paser, pada Kamis, 6 November 2025. Kegiatan ini diikuti oleh para guru serta siswa-siswi sebagai bagian dari upaya menanamkan budaya tertib berlalu lintas sejak dini.

Melalui kegiatan tersebut, Jasa Raharja menyampaikan edukasi mengenai peran dan fungsi perusahaan sebagai penjamin pertama bagi korban kecelakaan lalu lintas, serta pentingnya pencegahan kecelakaan melalui perilaku aman di jalan. Sementara itu, Unit Kamsel Polres Paser memberikan pelatihan Safety Riding dan Safety Driving untuk meningkatkan pemahaman Siswa/I SMP Negeri 1 Pasir Balengkong terhadap etika berkendara dan pentingnya kelengkapan keselamatan.

Program ini juga memperkuat peran para guru sebagai agen perubahan melalui skema Pengajar Peduli Keselamatan Lalu Lintas (PPKL). Para pendidik diharapkan mampu menanamkan nilai disiplin dan tanggung jawab di jalan raya kepada peserta didik melalui kegiatan belajar maupun keteladanan di lingkungan sekolah.

Kakanwil PT Jasa Raharja Kalimantan Timur, Wanda P. Asmoro, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata sinergi antara Jasa Raharja dan Kepolisian dalam membangun kesadaran keselamatan sejak usia sekolah.
“Melalui edukasi ini, kami berharap para guru dan siswa tidak hanya memahami pentingnya keselamatan, tetapi juga mampu menjadi pelopor budaya tertib berlalu lintas di lingkungannya,” ujarnya.

Langkah kolaboratif ini menjadi bagian dari komitmen Jasa Raharja dalam mendukung program nasional Keselamatan Lalu Lintas dan Angkutan Jalan (KLLAJ), sekaligus memperkuat peran aktif perusahaan dalam menciptakan sistem transportasi yang aman, tertib, dan berkesinambungan di Kalimantan Timur. []

Continue Reading