Asuransi
Jasa Raharja Cabang NTB Tingkatkan Layanan Bersama Dengan RS Patut Patuh Patju Gerung
MEDIABUMN.COM, Jakarta – Jasa Raharja Cabang Nusa Tenggara Barat bersama-sama berkomitmen memberikan pelayanan yang terbaik bagi korban laka lantas yang masuk dalam lingkup jaminan Jasa Raharja dengan RS Patut Patuh Patju Gerung di ruang rapat RS Patut Patuh Patju Gerung Jumat 12 Januari 2024.
Pada kesempatan tersebut Kepala Unit Operasional dan Humas Wahyu Pria Wibowo yang didampingi oleh Penanggung Jawab Samsat Gerung Kabupaten Lombok Barat serta staf administrasi bidang pelayanan Ni Nyoman Triyanti Widyastini melakukan koordinasi bersama dengan Kepala Bagian Perencanaan dan Keuangan Lalu Taufan Haidar Paza, SE serta dr. Baiq Maya Islahati, yang menjadi pokok bahasan utama adalah percepatan dalam memberikan jaminan serta kelengkapan dokumen dalam proses over booking dari pihak RS Patut Patuh Patju Gerung ke Jasa Raharja Cabang Nusa Tenggara Barat.
Kepala Unit Operasional dan Humas Wahyu Pria Wibowo bahwa Jasa Raharja menyampaikan bahwa sesuai target serta KPI Jasa Raharja bahwa maksimal 14 hari setelah korban keluar dari Rumah Sakit maka pihak Jasa Raharja wajib segera menyelesaikan tagihan tersebut.
Kepala Unit Operasional dan Humas Wahyu Pria Wibowo menyampaikan terima kasih atas dukungan support serta kerjasama yang telah terjalin dengan baik bersama pihak Jasa Raharja Cabang Nusa Tenggara Barat, hal ini semata-mata hanya untuk memberikan pelayanan bagi korban kecelakaan lalu lintas yang masuk dalam lingkup jaminan Jasa Raharja.[]