Asuransi
Jasa Raharja Cabang Magelang Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis di Terminal Mendolo, Wonosobo
MEDIABUMN.COM, Jakarta- Jasa Raharja Cabang Magelang menunjukkan komitmennya dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Salah satu bentuk nyata yang diwujudkan adalah penyelenggaraan Pemeriksaan Kesehatan Gratis melalui Program Mobil Unit Keselamatan Lalu Lintas (MUKL) pada Selasa, 26 Agustus 2025. Kegiatan ini berlangsung di Terminal Mendolo, Wonosobo, dengan sasaran utama para pengemudi, kru kendaraan, penumpang, serta masyarakat di sekitar lingkungan Perusahaan Otobus.
Dalam kesempatan ini Jasa Raharja Cabang Magelang diwakili petugas Bidang Pelayanan Jasa Raharja memberikan informasi kepada para perangkat desa mengenai peran dan tugas pokok Jasa Raharja, yaitu memberikan perlindungan dasar kepada masyarakat melalui 2 (dua) program pertanggungan wajib. Program dimaksud adalah Asuransi Kecelakaan Penumpang Alat Angkutan Umum, yang dilaksanakan berdasarkan Undang-Undang No. 33 Tahun 1964 tentang Dana Pertanggungan Wajib Kecelakaan Penumpang, serta Asuransi Tanggung Jawab Menurut Hukum Terhadap Pihak Ketiga, yang dilaksanakan berdasarkan Undang-Undang No. 34 Tahun 1964 tentang Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan.
Adapun layanan yang diberikan dalam Pemeriksaan Kesehatan Gratis ini meliputi pemeriksaan kesehatan umum, pengecekan tensi darah, kadar kolesterol, gula darah, hingga asam urat. Selain itu, masyarakat juga mendapatkan konsultasi kesehatan serta obat-obatan gratis sesuai dengan hasil diagnosa saat pemeriksaan berlangsung.
Kepala Cabang Jasa Raharja Magelang, melalui Petugas Pelayanan Magelang, Sdri. Diyan, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan agenda rutin Jasa Raharja dalam mendekatkan pelayanan kepada masyarakat. Melalui program MUKL, diharapkan para pengemudi, kru kendaraan, maupun masyarakat sekitar selalu berada dalam kondisi sehat dan aman, sehingga dapat meminimalisir potensi risiko kecelakaan lalu lintas.[]


