Connect with us
Pln

Asuransi

Jasa Raharja Bersama Tim Pembina Samsat Melaksanakan Giat Jemput Bola Samsat Keliling di RSUD Ar Rozy Kota Probolinggo

Berita BUMN Terbaru

Published

on

jasa raharja jatim

MEDIABUMN.COM, Jakarta – Bertempat di RSUD Ar Rozy Kota Probolinggo pada hari Selasa (27-08-2024), dilaksanakan giat jemput bola samsat keliling dalam rangka sosialisasi program pemutihan pajak dan kolektabilitas pendapatan PKB (Pajak Kendaraan Bermotor) – SWDKLLJ (Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan) yang dikhususkan masyarakat di lingkungan rumah sakit.

Dalam giat ini, disambut hangat oleh Direktur Rumah Sakit dan menyampaikan apresiasi serta dukungan terkait pelaksanaan pelayanan samsat keliling yang dapat membantu masyarakat dalam melakukan pelunasan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB).

Kepala Jasa Raharja Perwakilan Probolinggo, Noviar Andhika Panji Wiratama, S.Sos., M.I.Kom., CPS. melalui Penanggung Jawab Samsat Probolinggo Kota, M. Frassyda Pratama menyampaikan, masyarakat sekitar, pasien yang berobat dan pegawai di lingkungan rumah sakit diharapkan dapat memanfaatkan fasilitas yang diberikan oleh Kantor Bersama Samsat Probolinggo Kota dimana dapat melakukan pelunasan pajak kendaraan bermotor tahunan di RSUD Ar Rozy Kota Probolinggo.

Jasa Raharja dalam hal ini merupakan sebagai salah satu bagian dari Tim Pembina Samsat, terus mendorong segala kegiatan yang dapat meningkatkan pelayanan kesamsatan yang lebih baik lagi sehingga dapat meningkatkan collection rate penerimaan PKB dan SWDKLLJ dimana pajak kendaraan dan sumbangan wajib yang dibayarkan oleh masyarakat tersebut dikembalikan ke masyarakat yang digunakan untuk pembangunan daerah dan untuk penyerahan santunan Jasa Raharja terhadap korban kecelakaan lalu lintas sesuai ketentuan yang berlaku. []

Continue Reading