Asuransi
PT Jasa Raharja Perwakilan Ternate Melaksanakan Kegiatan Forum Keselamat Lalu Lintas Bersama Sat Lantas Polres Halmahera Selatan dan Dinas Perhubungan Halmahera Selatan
MEDIABUMN.COM, Jakarta – PT Jasa Raharja Perwakilan Ternate melalui penanggung jawab Samsat Bacan (Kab. Halmahera Selatan) melaksanakan kegiatan Forum Keselamat Lalu Lintas bersama Sat Lantas Polres Halmahera Selatan dan Dinas Perhubungan Halmahera Selatan. 24/09/2024
Kegiatan tersebut menjadi agenda rutin PT Jasa Raharja setiap bulannya karena diharapkan melalui kegiatan tersebut dapat menjadi wadah stakeholder yang berwenang untuk secara bersama-sama melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya untuk memberikan fasilitas yang prima untuk masyarakat yang berkendara di jalan.
Pembahasan dalam rapat tersebut mengenai pentingnya dilakukan pemasangan rambu-rambu atau marka jalan di beberapa titik rawan laka di wilayah halmahera selatan. Selain itu, pentingnya dilakukan perbaikan terhadap ruas jalan yang dimana sering terjadi kecelakaan akibat dari faktor sarana jalan yang rusak atau berlubang. Serta pengecekan terhadap zebra cross untuk pengguna jalan yang akan menyebrang.
Atvil sebagai perwakilan dari Jasa Raharja menjelaskan “pentingnya dilakukan pemasangan marka atau rambu di beberapa titik rawan laka untuk meminimalisir terjadinya kecelakaan yang berulang. Perbaikan-perbaikan terhadap jalan yang rusak atau berlubang memang perlu dilakukan agar masyarakat dapat berkendara dengan aman”.
Dalam rapat tersebut juga, diharapkan dukungan oleh stakeholder yang memiliki kewenangan setiap unitnya untuk dapat berkontribusi dan berkolaborasi secara bersama-sama untuk memberikan kenyamanan kepada masyarakat yang berkendara di jalan. []