Connect with us

PLN

Asuransi

Jasa Raharja Kalsel Lanjutkan Program Pengajar Peduli Keselamatan Lalu Lintas di SMPN 35 Banjarmasin

Berita BUMN Terbaru

Published

on

di SMPN 35 Banjarmasin

MEDIABUMN.COM, Jakarta – PT Jasa Raharja Cabang Kalimantan Selatan kembali melaksanakan program Pengajar Peduli Keselamatan Lalu Lintas (PPKL). Jumat (16/2/2024), PPKL dilaksanakan di SMP Negeri 35 Banjarmasin, dengan tujuan agar pesan keselamatan berlalu lintas melalui sosialisasi kepada para tenaga pengajar dapat tersampaikan kepada peserta didik.

Pada kesempatan ini, sosialisasi disampaikan oleh Kepala Unit Operasional dan Humas PT Jasa Raharja Cabang Kalimantan Selatan, Jullyanto Eka Prasetia kepada sejumlah pengajar dan tenaga kependidikan di lingkungan SMPN 35 Banjarmasin. Kegiatan ini digelar sebagai upaya peningkatan keselamatan berlalu lintas dan menekan jumlah kecelakaan di kalangan pelajar.

“Pelaksanaan rutin kegiatan PPKL dilatarbelakangi atas kekhawatiran terhadap generasi muda karena korban kecelakaan lalu lintas didominasi oleh usia produktif yakni pelajar dan mahasiswa, maka dari itu diperlukan upaya pencegahan kecelakaan yang nantinya para pengajar diharapkan mampu berperan penting untuk senantiasa mengimbau pesan keselamatan berlalu lintas kepada para peserta didik,” jelas Jullyanto.

Di lain kesempatan, Benyamin Bob Panjaitan selaku Kepala PT Jasa Raharja Cabang Kalimantan Selatan menyampaikan kepada para pengajar maupun orang tua untuk turut bersama-sama menjadi agen keselamatan berlalu lintas sehingga angka kecelakaan dan tingkat fatalitas korban dalam menurun.[]

Continue Reading