Asuransi
Bentuk Peduli Keselamatan Berlalu Lintas, Kepala Cabang PT Jasa Raharja Bali Audiensi Dengan Kapolda Bali
MEDIABUMN.COM, Jakarta – Denpasar – Pada hari ini, Senin, 18 Desember 2023, Kepala Cabang PT Jasa Raharja Bali, Abubakar Aljufri, melakukan kunjungan dan silahturahmi ke Kantor Kapolda Bali. Pertemuan ini adalah bagian dari upaya bersama untuk meningkatkan kolaborasi dalam menjaga keselamatan berlalu lintas di wilayah Bali.
Bertempat di ruang Kapolda Bali, Irjen. Pol. Ida Bagus Kd Putra Narendra, S.I.K., M.Si, kedua pemimpin ini membahas guna menekan angka kecelakaan lalu lintas di provinsi ini. Kapolda Bali menyampaikan dukungan penuh terhadap upaya Jasa Raharja Bali dalam meningkatkan kesadaran dan kepatuhan terhadap aturan berlalu lintas.
Abubakar Aljufri, Kepala Cabang PT Jasa Raharja Bali, mengungkapkan rasa terima kasih atas sambutan hangat Kapolda Bali. “Kami berterima kasih atas dukungan dari kepolisian dalam kelancaran di lapangan dan mengurangi angka kecelakaan lalu lintas. Kami berkomitmen untuk terus bekerja sama dengan pihak kepolisian dalam meningkatkan kesadaran publik dan memberikan perlindungan bagi masyarakat,” ujarnya.
Pertemuan ini juga menjadi wadah untuk memperkuat sinergi antara Jasa Raharja Bali dan kepolisian dalam upaya pencegahan kecelakaan lalu lintas. Dengan saling mendukung, keduanya berharap dapat memberikan kontribusi positif untuk menciptakan lingkungan berlalu lintas yang lebih aman dan tertib.
Kapolda Bali, Irjen. Pol. Ida Bagus Kd Putra Narendra, menegaskan pentingnya kolaborasi ini dalam mewujudkan tujuan bersama. “Kami mendukung penuh langkah-langkah yang diambil oleh Jasa Raharja Bali untuk meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya kepatuhan terhadap aturan berlalu lintas. Kolaborasi ini akan memberikan dampak positif bagi keselamatan seluruh pengguna jalan di Bali,” ujarnya.
Kedua belah pihak sepakat untuk terus menjalin kerja sama yang erat dalam hal kampanye keselamatan berlalu lintas, edukasi masyarakat, dan upaya pencegahan kecelakaan. Dengan komitmen bersama, diharapkan dapat tercipta lingkungan berlalu lintas yang lebih aman, nyaman, dan tertib di Pulau Dewata. []