Asuransi
Jasa Raharja Cabang Maluku Hadiri Rapat Koordinasi Persiapan Pengamanan Posko Arus Mudik Natal dan Tahun Baru
MEDIABUMN.COM, Jakarta – Kepala Unit Human Capital dan Umum PT Jasa Raharja Cabang Maluku, Muh. Nur Harahap, menghadiri rapat koordinasi terkait pengamanan Posko Arus Mudik Natal dan Tahun Baru 2023/2024 di Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas II Tulehu, pada Kamis , 30 November 2023
Rapat koordinasi ini bertujuan mendengarkan masukan dari semua stakeholder guna mempersiapkan kelancaran arus mudik yang mana pelabuhan Tulehu menjadi salah satu titik konsentrasi pemudik ke pulau-pulau di Kabupaten Maluku Tengah.
“Semua pihak yang hadir memberikan masukan terkait upaya menjaga kelancaran dan keamanan arus mudik Nataru kali ini yang akan melalui Pelabuhan Tulehu ” Jelas Harahap
Turut hadir dalam rapat koordinasi ini juga Kepala KUPP Kelas II Tulehu, Polsek Salahutu, Koramil Salahutu, Pihak Dinas Perhubungan Kabupaten Maluku Tengah Koordinator Salahutu, Pihak Operator kapal dan Polairud Polda Maluku.
”Kami berharap dengan waktu koordinasi yang lebih awal ini menjadikan kita semua akan lebih baik dalam mempersiapkan pengamanan nanti. Dan semoga PAM Natal dan Tahun Baru terlaksana dengan lancar khususnya di Pelabuhan Tulehu ” tambah Harahap
Masyarakat juga kiranya dapat mengutamakan keselamatan dalam melakukan perjalanan khususnya selama periode Natal dan Tahun Baru mengingat akan terjadinya lonjakan penumpang alat transportasi baik darat, laut maupun udara.[]