Connect with us

PLN

Asuransi

Perkuat Sinergi Tingkatkan Pelayanan Publik, Jasa Raharja Kalsel Hadiri FKPP di Tanah Bumbu

Berita BUMN Terbaru

Published

on

FKPP di Tanah Bumbu

MEDIABUMN.COM, Jakarta – PT Jasa Raharja Kantor Wilayah Kalimantan Selatan melalui Penanggung Jawab Samsat Batulicin, Faisal Rahman, turut hadir dalam Forum Komunikasi Pelayanan Publik (FKPP), Jum’at (02/05/2025).

Kegiatan tersebut melibatkan berbagai stakeholder terkait yang memiliki peran penting dalam peningkatan kualitas pelayanan publik di wilayah Kabupaten Tanah Bumbu. Forum ini menjadi wadah untuk berdiskusi, menyampaikan aspirasi, serta mencari solusi bersama dalam rangka optimalisasi pelayanan kepada masyarakat.

Faisal Rahman menyampaikan bahwa kehadiran Jasa Raharja dalam forum ini merupakan komitmen perusahaan untuk terus bersinergi dengan instansi pemerintah dan mitra kerja lainnya. “FKPP ini merupakan langkah strategis untuk memperkuat koordinasi lintas sektor, terutama dalam pelayanan di bidang lalu lintas dan angkutan jalan. Kami siap mendukung penuh demi terciptanya pelayanan yang cepat, tepat, dan transparan bagi masyarakat,” ungkap Faisal.

Kepala PT Jasa Raharja Kantor Wilayah Kalimantan Selatan, Abdillah, menegaskan pentingnya sinergi antarinstansi guna menciptakan pelayanan yang terintegrasi dan berorientasi pada kepuasan masyarakat. “Forum seperti ini sangat strategis untuk memperkuat koordinasi antar pemangku kepentingan. Jasa Raharja berkomitmen untuk terus hadir dan berkontribusi dalam setiap upaya peningkatan pelayanan publik, terutama yang menyangkut perlindungan dasar bagi masyarakat pengguna jalan,” ungkap Abdillah.

Selain itu, forum ini juga membahas upaya peningkatan edukasi masyarakat terkait kewajiban pembayaran pajak kendaraan bermotor dan perlindungan asuransi yang diberikan Jasa Raharja.[]

Continue Reading