Asuransi
Jasa Raharja Klaten Laksanakan Forum Komunikasi Lalu Lintas

MEDIABUMN.COM, Jakarta – Kepala Kantor Pelayanan Jasa Raharja Klaten laksanakan kegiatan Forum Komunikasi Lalu Lintas (FKLL) bersama Kepolisian Polres Klaten, Dinas Perhubungan Klaten, dan stakeholder lainnya pada tanggal 13 Februari 2025. Pembahasan utama dalam kegiatan ini adalah upaya penurunan angka kecelakaan lalu lintas, menurunkan tingkat fatalitas korban, dan menentukan titik rawan kecelakaan di Kabupaten Klaten karena tingkat kecelakaan dan tingkat fatalitas korban kecelakaan lalu lintas di Kabupaten Klaten cukup tinggi.
Hal ini membutuhkan upaya bersama untuk mendukung upaya pencegahan terjadinya kecelakaan lalu lintas. Dalam forum ini, Jasa Raharja dan para stakeholder berdiskusi menengenai penentuan titik – titik rawan kecelakaan, penentuan titik resiko peningkatan kriminalitas akibat meningkatnya volume kendaraan roda dua, pembaharuan jalan di beberapa lokasi yang menjadi resiko penurunan kewaspadaan pengguna jalan akibat musim hujan yang berlanjut, dan beberapa ruas jalan yang tidak ada papan rambu rambu lalu lintas.
Semua stakeholder sepakat untuk mengurangi potensi kecelakaan lalu lintas dan melakukan sinergi bersama sesuai tugas dan pokok kewajibannya masing – masing. Kemudian stakeholder menyetujui usulan dari pihak Kepolisian dan Dinas Perhubungan dengan akan dilakukannya pemasangan spanduk himbauan dan peringatan di titik rawan laka pada celah median Pasar Plembon, Klaten.
Seluruh anggota FKLL mengucapkan terima kasih kepada Jasa Raharja yang turut berperan serta dalam upaya pencegahan kecelakaan dalam bentuk pengadaan baner papan himbauan dan papan peringatan kecelakaan lalu lintas. Mereka berharap kegiatan Forum Komunikasi Lalu Lintas ini dapat dilaksanakan secara rutin kedepannya.
Dengan dilaksanakannya kegiatan yang mengumpulkan instansi-instansi terkait ini dapat membawa dampak positif dalam menurunkan angka kecelakaan lalu lintas dan menurunkan tingkat fatalitas korban kecelakaan lalu lintas.[]
